Resep Bumbu Rendang Daging Sapi Khas Padang yang Gurih dan Nikmat

Resep Bumbu Rendang Daging Sapi Khas Padang yang Gurih dan Nikmat

Daging - detikFood
Minggu, 22 Okt 2023 10:30 WIB
Rendang dan katering artis
Rindang Krisnawati

Rindang Krisnawati

BAGIKAN
Jakarta -

Di Indonesia, daging sapi bisa diolah menjadi beraneka ragam masakan. Mulai dari masakan nusantara, hingga masakan mancanegara. Contoh olahan dari daging sapi adalah semur, rawon, soto, sup, hingga rendang.

Rendang sendiri merupakan makanan yang berasal dari Minangkabau, Sumatera Barat. Rendang sangat populer hingga ke mancanegara. Rendang memiliki cita rasa yang kuat dan biasanya, akan menjadi menu wajib saat lebaran.

Kata rendang berasal dari kata 'marandang' yang berarti proses memasak yang dilakukan untuk menghilangkan air. Sebanding dengan rasanya yang enak, proses pembuatan rendang cukup memakan waktu yang lama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Memasak rendang membutuhkan waktu sekitar 7-8 jam lamanya. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar bumbu rendang daging sapi dapat meresap dengan sempurna. Selain itu agar daging menjadi kering, minyak naik, dan tidak ada lagi kandungan air.

Bumbu rendang daging sapi meliputi bawang merah, bawang putih, lengkuas, jahe, laos, cabai merah, daun jeruk, daun salam, dan daun kunyit. Cita rasa yang kuat dari rendang berasal dari rempah-rempah seperti asam kandis, cengkeh, pala, kayu manis, dan rempah lainnya. Selain bumbu dan rempah, santan juga memiliki peranan penting dalam memasak rendang khas Padang.

ADVERTISEMENT

Berikut ini resep untuk rendang daging sapi yang mudah dibuat.

Resep Bumbu Rendang Daging Sapi

Resep ini dikutip melalui buku berjudul Kitab Masakan Nusantara: Kumpulan Resep Pilihan dari Aceh Sampai Papua (2010).

DurasiTingkat KesulitanPorsi
Daerah Asal Masakan : Sumatra Barat
Kategori Masakan : Daging

Bahan Bahan

  • 500 gram daging sapi
  • 1 1/2 liter santan dari 2 butir kelapa
  • 5 lembar daun jeruk purut
  • 1 lembar daun kunyit
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, lalu memarkan
  • 2 buah asam kandis
  • 1/2 butir kelapa parut, lalu sangrai sampai kecoklatan, haluskan

Bahan halus:

  • 15 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 150 gram cabai merah
  • 2 cm jahe
  • 3 cm lengkuas
  • 1 sdm garam
  • 25 gram kemiri
  • 1 gram cengkeh

Cara Memasak:

  1. Siapkan semua bahan yang diperlukan.
  2. Potong daging sapi sesuai ukuran yang diinginkan. Lalu sisihkan terlebih dahulu.
  3. Campurkan santan dengan bumbu yang sudah dihaluskan, bersamaan dengan daun jeruk purut, daun kunyit, serai, daun salam, dan asam kandis.
  4. Masak sambil sesekali diaduk sampai mendidih.
  5. Jika sudah mendidih, kecilkan api kompor.
  6. Tambahkan kelapa sangrai yang sebelumnya sudah dihaluskan dan aduk hingga merata.
  7. Masukkan potongan daging dan masak hingga empuk.
  8. Jangan lupa untuk terus diaduk sampai bumbu benar-benar mengering dan berwarna coklat.
  9. Angkat dan matikan kompor.
  10. Rendang siap untuk disajikan. Resep ini bisa disajikan untuk 4 orang.

Tips Memasak Rendang Agar Daging Empuk

Untuk membuat daging sapi yang empuk, ada beberapa tips yang perlu kamu lakukan. Berikut ini tipsnya:

  1. Lumuri daging sapi menggunakan jahe parut.
  2. Untuk memotong daging sapi, ada triknya sendiri, yaitu memotongnya searah dengan serat daging.
  3. Memilih bagian daging sapi yang tepat, disarankan bagian paha.
  4. Setelah daging dicuci, daging lebih baik dipukul-pukul terlebih dahulu agar nantinya, bumbu mudah untuk meresap.
  5. Gunakan santan secukupnya, tidak lebih dan tidak kurang.
  6. Masukkan daging setelah bumbu sudah selesai dimasak.
  7. Saat memasak rendang, usahakan menggunakan api yang kecil.
  8. Saat memasak rendang, aduk secukupnya agar rendang tidak gosong.

Demikian resep bumbu rendang daging sapi beserta tipsnya, agar rendang yang kamu masak bisa dinikmati bersama keluarga.



Simak Video "Bikin Laper: Oseng Mercon Daging Sapi Pedas Jontor di Jakpus"
[Gambas:Video 20detik]
(fds/fds)